Cara Gratis Menemukan Calon Mitra dari Instagram
Coba lihat dan perhatikan _explore_ instagram Anda, kira-kira konten apa yang saat ini mendominasi?
Kalau saya kebetulan saat ini konten-konten mengenai bayi yang paling mendominasi. Iklan-iklan yang muncul juga berhubungan dengan keperluan bayi. Kenapa Instagram bisa tau dan pas banget merekomendasikan konten-konten yang sesuai dengan kebutuhan saya saat ini? Sebelum Anda menduga bahwa saya punya orang dalam di Instagram, mari kita simak algoritma instagram berikut ini.
Materi ini terinspirasi dari Mas Muhammad Farid saat kopdar di Tasikmalaya beberapa hari yang lalu, saya rasa ada baiknya saya sampaikan ulang kepada temen-temen semua. Nah begini, algoritma instagram mampu merekam semua aktifitas yang kita lakukan di sana. _Like, comment, share_, dan apapun yang kita cari di kolom _search engine_ mereka, maka itu semua akan direkam dan dijadikan informasi detail untuk merekomendasikan sesuatu berdasarkan apa-apa yang kita sukai.
Nah apa yang Anda _like, comment dan share_ di instagram disimpulkan sebagai sesuatu yang Anda sukai dan Anda butuhkan saat ini. Dan itu dijadikan _database_ oleh instagram yang nantinya bisa dimanfaatkan untuk beriklan. Dari sinilah instagram mendapatkan keuntungan. Nah kabar baiknya kita juga bisa memanfaatkan algoritma ini untuk mendapatkan pasar yang tersegmen.
Tadi saya sebutkan bahwa kolom _search engine_ di instagram juga menjadi penilaian untuk menampilkan konten-konten atau iklan yang berhubungan dengan yang kita cari. Kalau kita cari sesuatu dengan kata kunci โBayiโ maka konten-konten yang akan muncul kemudian adalah yang berkaitan tentang bayi, begitu juga yang lainnya. Nah artinya jika kita mencari sesuatu yang berkaitan dengan bisnis maka konten-konten yang muncul juga berkaitan tentang itu. Inilah peluang besar yang bisa kita optimalkan.
Begini, bisa disimpulkan bahwa orang-orang yang menyukai atau bahkan berkomentar pada konten-konten yang sifatnya bisnis, adalah mereka yang punya ketertarikan terhadap bisnis. Nah mereka adalah orang-orang yang kita cari untuk nantinya bisa kita _follow up_ untuk jadi mitra bisnis kita. Ingat ya sebagai mitra bukan sebagai konsumen produk kita. Kemudian gimana tahapan-tahapan agar kita bisa mengclosingkan mereka? Berikut adalah tahapan-tahapannya.
1. _Follow_
2. _Like_
3. _Comment_
4. DM
5. WA Kontak
Saya akan jelaskan pada 2 paragraf terakhir berikut ini.
Anda _follow_ orang-orang yang _like_ dan komen di satu konten bisnis tertentu, kemudian Anda buka akun instagram mereka, _like_ dan komen konten yang mereka buat, sesekali lakukan _boom like_ agar kehadiran Anda disadari oleh mereka. Jika nantinya sudah sering melakukan itu bahkan komenan Anda direspon mereka, maka lakukan hal yang lebih agresif yaitu DM mereka dan ngobrol lebih jauh, artinya kenalan agar makin akrab. Lakukan kegiatan ini selama seminggu, lalu Anda bisa lakukan yang lebih agresif lagi, boleh langsung di DM tersebut, atau arahkan mereka untuk bisa saling tukaran WA dengan Anda.
Nah insyaAllah dari banyaknya orang yang kita ikhtiarkan seperti itu, memperbesar kemungkinan kita untuk _closing_ mitra. Tips terakhir, pastikan instagram Anda juga aktif dengan konten-konten berkualitas yang Anda posting setiap harinya agar meningkatkan _trust_ mereka. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
*Angga Hilmawan Pane*
Posting Komentar
Komentar ya