Bismillah. Hari ini, saat mengikuti rapat pimpinan Mui Kuantan Singingi , Saya mendapat kiriman info dari wa sahabatku; Pak Edison PNS di kantor camat Baserah Kuantan Hilir, isi WA nya ; Mantap Kawan . Terima Kasih kawan jawabku. Lalu saya pun mengajak beliau untuk kopdar sekaligus silaturahmi.
Lalu kemudian saya lihat WA kiriman beliau ternyata berita kegiatan beberapa waktu yang lalu, masuk media Riaupos, koran terbesar di Sumatera dan Riau. Alhamdulillah. Terima Kasih Kakanda Desriandi Candra Wartawan Senior di Kuantan Singingi, sekaligus sahabat jurnalistik sejak 2007.—
Memang ketika itu, sejak 2007 (15 tahun yang lalu), Saya masih mengabdi disalah satu sekolah unggulan Kuansing sebagai Humas, tulisan-tulisanku diberikan apresiasi media online dan offline (koran skala daerah dan nasional). Hal ini sebenarnya sebagai bentuk berbagi promosi informasi mengenai kegiatan sekolah, pendidikan, seni budaya dan organisasi yang dijalani.
Tulisan itu kembali hadir di kolom Pro Kuansing - Kampar koran Riaupos hari ini dengan redaksi; Kuansing Sukses Tampilkan Tari Jalur Di Pensibu 2022. Masyaa Allah Alhamdulillah bersyukur kepada Nya, kerja sama ku bersama Tim MGMP Seni Budaya SMA Kuansing diapresiasi media masa. Dahsyat!
Bersyukur dan terima kasih kepada Allah dan Rasulnya, Orang Tua, Keluarga, Sahabat dan teman-teman yang selama ini mendoakan tulus, dukungan yang terbaik serta motivasi, saran yang diberikan selama ini. Semoga Allah balas kebaikan-kebaikan mereka semuanya dengan pahala yang luas dan besar, surganya Allah. Aamiin Allahuma Aamiin.
Menulislah dan bekerjalah dengan hati, Insyaa Allah akan sampai kehati. Terus berharap ridho Illahi. Kelak kerja literasi ini akan memberikan kontribusi bagi negeri Kuantan Singingi. Allah akan senantiasa rahmati.
Salam Literasi
Posting Komentar
Komentar ya